26 September 2008

Milan Mau 'Sembuh' dengan Sakiti Inter


Milan - Dua kekalahan mengecewakan diderita AC Milan saat mengawali musim ini. Kans untuk membasuh luka tersebut terhampar akhir pekan ini dengan cara menekuk Inter Milan.

Memulai musim dengan harapan membuncah, Rossoneri malah kalah 1-2 dari tim promosi Bologna. Laga di giornata dua juga tak berakhir manis karena mereka Paolo Maldini cs ditekuk Genoa dua gol tanpa balas.

Berkat dua hasil tersebut, masa depan Allenatore Carlo Ancelotti sempat dikabarkan berada di ujung tanduk. Beruntung kemudian Milan berhasil memetik tiga kemenangan beruntun, satu di antaranya di Piala UEFA.

Demi benar-benar mengamankan posisi sekaligus mengobati luka di dua laga pertama, Ancelotti kini menatap derby Milan dengan ambisi tertentu. Inter yang memuncaki klasemen tanpa pernah kalah bisa jadi diunggulkan, tapi Milan siap menodai catatan itu.

"Saya pikir tak ada unggulan. Mungkin sebagian bilang Inter (adalah favorit) tapi apapun bisa terjadi dalam pertandingan. Jika kami menang maka kami akan bisa memudarkan buruknya dua pekan pertama kami musim ini," ceplos Ancelotti seperti dikutip Channel 4, Jumat (26/9/2008).

"Jika kami tak bisa menang, itu akan menambah lamanya waktu penyembuhan kami, tapi saya yakin kami akan sampai ke sana," lugas Don Carletto.

Tidak ada komentar: